Familia: zingeberaceae
Nama Lokal:
Konenggede (Sunda), temulawak (Jawa), temolabak (Madura), temulawak (Melayu), yik chin (Cina), tumeric (Inggris).
Kandungan Kimia dan Efek Farmakologis:
Mengandung kurkumin, zat tepung, glikosida, toluil metil, karbinol, essoil, abu, l-sikloisopren myrsen, protein, serat, dan kalium oksalat, minyak asiri seperti fellandren, turmerol, kanfer, borneol, xantorizol, dan sineal. Berasifat rasa aromatik, tajam, dan agak pedas. Khasiatnya sebagai peluruh haid, perangsang ASI, menguatkan, peluruh kemih, penurun kolesterol, pemicu regenerasi atas kerusakan sel-sel hati, anti radang, dan memperlancar pengeluaran empedu ke usus. Berkhasiat mengatasi gangguan hati, asbes hati, sakit lever (kuning), radang hati, hepatitis, radang kandung empedu, gangguan limpa, gangguan ginjal, kencing batu, kencing nanah (gonorrhoea), kolesterol tinggi, keputihan, kurang darah, malaria, demam, campak, pegal-pegal, sembelit, ambeien, radang lambung atau maag, diare, menguatkan, sakit pinggang, jerawat, eksim, bisul, koreng, kurap, lepra, cacar, patek (frambusia), ayan (epilepsi), memperbanyak ASI, peluruh haid, haid bau amis, penambah nafsu makan pada anak-anak, batuk, asma, dan radang saluran napas (bronkitis).
Penyakit yang dapat diobati:
Sakit maag, bau haid, sakit lever (kuning), hepatitis dan penyakit kandung empedu, sakit limpa, asma, alergi dan eksim, meningkatkan nafsu makan anak-anak, meningkatkan stamina, dan frambusia (patek).
Pemanfaatan:
1. Sakit maag
Bahan: 25 gr rimpang segar
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu dipotong kecil-kecil. Rebus bahan dalam 4 gelas air hingga mendidih dan airnya tersisa 2 gelas. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari, masing-masing 1 gelas.
2. Bau haid
Bahan: 25 gr rimpang segar
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu dipotong kecil-kecil. Tambahkan 5 gr asam jawa dan gula aren secukupnya. Seduh dengan 1 gelas air panas. Dinginkan, lalu minum sekaligus.
Cara menggunakan: diminum 3 kali sehari selama haid.
3. Sakit lever (kuning)
Bahan: rimpang temulawak secukupnya
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu parut. Peras hasil parutan dan ambil airnya sebanyak 1 sendok makan.
Cara menggunakan: di minum 3 kali sehari dengan dosis yang sama bersama 1 sendok makan madu.
4. Hepatitis dan penyakit kandung empedu
Bahan: 20 gr rimpang segar
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu diiris-iris. Rebus bahan dalam 500 ml air hingga mendidih dan airnya tersisa 250 ml. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum selagi hangat.
5. Sakit limpa
Bahan: 15 gr rimpang temulawak segar dan 10 gr lengkuas
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu diiris tipis-tipis. Tambahkan 5 gr daun meniran. Rebus bahan dalam 1 gelas air hingga mendidih. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum sehari sekali.
6. Asma
Bahan: 10 gr rimpang temulawak, 10 gr bidara upas, dan 10 gr jahe.
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu diiris tipis-tipis. Tambahkan kayu manis. Rebus bahan dalam 4 gelas air hingga menjadi 2 gelas. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari, masing-masing 1 gelas.
7. Alergi dan eksim
Bahan: 20 gr rimpang temulawak
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu diiris tipis-tipis. Tambahkan 10 gr asam jawa, 30 gr daun jagung, dan gula aren secukupnya. Rebus bahan dalam 2 gelas air hingga menjadi 1 gelas. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum 1 kali sehari.
8. Meningkatkan nafsu makan anak-anak
Bahan: 30 gr rimpang temulawak .
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu parut. Peras hasil parutan dan ambil airnya. Tambahkan gula aren secukupnya. Saring ramuan.
Cara menggunakan: di minum 3 kali sehari dengan dosis yang sama
9. Meningkatkan stamina
Bahan: 10 gr rimpang temulawak
Cara membuat: bahan dicuci bersih lalu dipotong kecil-kecil. Rebus bahan dalam 2 gelas air hingga menjadi 1 gelas.
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari selagi hangat dengan dosis yang sama
10.Frambusia (patek)
Bahan: 50 gr rimpang temulawak dan kencurCara membuat: bahan dicuci bersih lalu dipotong kecil-kecil. Tambahkan 6 lembar daun ketepeng cina dan gula aren secukupnya. Rebus bahan dalam 2 gelas air hingga menjadi 1 gelas. Setelah dingin lalu saring ramuan.
Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari selagi hangat dengan dosis yang sama
Sumber: Tumbuhan Obat dan Khasiatnya Seri 3 (Drs. H.Arief Hariana)